JL. YOS SUDARSO NO.63 NGAWI

(+62351) 746208

Open : Mon-Tue : 08:00 – 16:30 Friday : 07.30 – 14.00


BANGKITNYA MAESTRO”KI NARTO SABDO” DI NGAWI

Nama Ki Narto Sabdo tidak bisa dipisahkan oleh kebudayaan jawa.beliau adalah seniman musik jawa dan juga seorang dalang kondang di Indonesia.karya karya beliau tidak pernah bisa dilupakan oleh seluruh pecinta musik jawa.Seniman jawa yang tidak bisa digantikan sampai saat ini.bliau lahir di kota klaten jawa tengah pada 25 Agustus 1925 dan menutup usia di semarang 7 Oktober 1985.karya karya fenomenal bliau sampai saat ini masih sering kita dengar dan sering menjadi inspirasi kaum muda untuk mengubahnya menjadi karya yang kekinian.

Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Ngawi bekerjasama dengan kementerian Pendidikan dan Kebudayaan pada tanggal 9 September 2023 akan mengadakan pertunjukan berkelas dengan menggandeng putra daerah kabupaten Ngawi yaiutu Gondrong Gunarto yang sudah berkiprah menjadi komposer musik gamelan level nasional,dengan bertajuk “Slendang Biru Tak Pernah Usai”membaca ulang karya ki Narto sabdo yang akan dilaksanakan di Benteng Van Den Bosch kabupaten ngawi. Pada pertunjukn kali ini Gondrong Gunarto menggandeng musisi Nasional Kunto Aji, Fanny Soegi dan Imoeng Mulyadi (Ensemble x Tresnawara Chamber Orchestra).Hadiri dan saksikan bersama warga Ngawi dan sekitarnya dipertunjukan musik ini.kita akan dibuat mengenang karya karya besar Ki Narto Sabdo di Event ini dan dibawakan dengan gamelan ensemble yang sangat menarik.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Butuh informasi lebih lanjut tentang berita ini?

silahkan hubungi kontak whatsapp kami untuk mendapatkan informasi lebih lanjut tentang berita ini.