
DWP adalah Organisasi yang didirikan oleh Ketua Dewan Pembina KORPRI saat itu, Amir Machmud, pada tanggal 07 Desember 1999 atas prakarsa Ibu Tien Soeharto sebagai Ibu Negara. Pada waktu itu Dharma Wanita beranggotakan para istri Pegawai Negeri Sipil, anggota ABRI yang dikaryakan, dan pegawai BUMN. DWP merupakan organisasi kemasyarakatan yang menghimpun dan membina istri pegawai ASN dengan Pendidikan, Ekonomi dan Sosial Budaya
Dinas Pariwisata Pemuda dan Olahraga Kabupaten Ngawi setiap Bulan sekali mengadakan kegiatan rutin Pleno DWP yang dihadiri oleh istri dan karyawati ASN lingkup Disparpora. Dengan diadakannya agenda Rutin tersebut juga diharapkan istri ASN saling menjalin silaturahmi
Pleno DWP Disparpora pada bulan ini dilaksanakan tanggal 22 September 2023 jam 09.30. WIB, bertempat di Ruang Rapat Disparpora Kabupaten Ngawi yang dipimpin oleh Ibu Ketua DWP Ibu Istamar, kegiatan dengan isi pembahasan Stanting dan Program anak asuh.
Melalui Program anak asuh ini yang tertuang dalam SK Bupati Tentang Orang Tua Asuh Bagi Balita Stunting Dan Ibu Hamil Yang Kekurangan Energi Kronis Dan Beresiko Tinggi Tahun 2023. 1 (satu) Dinas 1 (satu) Desa yang diamanatkan kepada Eselon II dan Eselon III yaitu Kepala Dinas, Sekretaris dan 4 (empat) Kepala Bidang. Setiap orang menjadi Orang Tua Asuh untuk anak stanting dan Ibu hamil. Sehingga 1 Dinas mengasuh 6 Anak kondisi stanting dan 6 Ibu hamil. Dengan terselenggaranya acara tersebut diharapkan dapat mengurangi angka stanting dan Ibu hamil rawan kurang gizi di Kabupaten Ngawi.