Rutinitas Apel Pagi DISPARPORA Ngawi, Sebagai Sarana Informasi Dan Evaluasi Kegiatan

Prinsip dasar pelaksanaan Apel pagi adalah sarana bagi pimpinan untuk memberikan pembinaan, arahan dan melakukan pengawasan, juga penyampaikan banyak informasi terkait pelaksanaan program dan kegiatan di instansinya, seperti halnya di Dinas Pariwisata, Pemuda dan olahraga kabupaten Ngawi.

Apel pagi juga merupakan kewajiban bagi setiap pegawai, selain untuk mendengar arahan pimpinan, juga bermanfaat untuk melatih kedisiplinan dan tanggung jawab bagi pegawai khususnya bagi personil Dinas Pariwisata, Pemuda dan Olahraga Kabupaten Ngawi di setiap Senin Pagi.

Giat apel Disparpora Senin 18 September 2023 pagi kali ini di pimpin oleh Kepala Bidang Kepemudaan Disparpora Ngawi Yetty Nilam Sulandriana serta diikuti oleh seluruh Pejabat Struktural, JFT, dan JFU lingkup Disparpora Ngawi.

Dalam pengarahannya sekaligus menyampaikan pesan dari Ibu Kepala Disparpora yang juga hadir, “terima kasih kepada seluruh pegawai perihal kinerja dan tugas dan event yang telah dilaksanakan”. Tak hanya itu yetty juga menekankan tentang disiplin pegawai dan tanggung jawab dalam setiap tugas yang dikerjakan, serta events yang akan dikerjakan dalam waktu dekat.

Dengan melaksanakan giat ini, harmonisasi dan keakraban antar personil Disparpora dapat terjalin serta harus dilaksanakan setiap hari Senin pagi .

Selamat Pagi, semangat mengabdi, semangat menjemput rejeki. (djamband 09/2023)


Dipublikasikan pada :

Dipublikasikan Oleh :

Marquee with JavaScript Looping

Butuh informasi lebih lanjut tentang berita ini?

silahkan hubungi kontak whatsapp kami untuk mendapatkan informasi lebih lanjut tentang berita ini.